Website ini menampung artikel-artikel rohani yang dikirimkan oleh Romo Albertus Herwanta kepada dosen-dosen Universitas Katolik Widya Karya melalui milis resmi kampus, sebagai bahan perenungan yang singkat dan mendalam.
Romo Albertus Herwanta ditahbiskan menjadi imam Karmelit oleh Mgr. FX Hadisumarta, O.Carm di Katedral Malang pada tanggal 12 Juli 1987. Setelah menyelesaikan pendidikan di Seminari Petrus Kanisius, Mertoyudan (Magelang), pada tahun 1979 dia masuk novisiat Ordo Karmel. Ditahbiskan menjadi imam Karmelit oleh Mgr. FX Hadisumarta, O.Carm di Katedral Malang pada tanggal 12 Juli 1987. Tahun 1993 Menyelesaikan studi master pendidikan di The Catholic University of America, Washington, DC. Dua puluh lima tahun imamatnya dihayati sebagai pendidik, yakni sebagai guru dan kepala sekolah di SMAK Santo Paulus, Jember dan SMAK Santo Albertus (Dempo), Malang. Dari tahun 2007-2013 menjadi Asisten Jendral Ordo Karmel untuk wilayah Asia-Australia-Oceania dan tinggal di Roma, Italia,
Saat ini menjabat sebagai Rektor Universitas Katolik Widya Karya Malang.